Johnnydeppreads.com – Berbagai jenis objek wisata di Indonesia bisa dijelajahi dengan segala keunikan yang ditawarkan. Indonesia punya kekayaan alam yang tidak diragukan lagi dari mulai daratan, pegunungan sampai dengan perairannya yang luas. Bagi para wisatawan, melakukan wisata taman laut yang ada di Indonesia tentu akan menjadi pilihan sangat menarik sebab ada banyak sekali manfaat bisa didapatkan.

Wisata bahari sendiri merupakan salah satu kegiatan wisata yang biasanya identik dengan mengunjungi beberapa taman laut yang ada di Indonesia. Mengunjungi kawasan wisata taman laut tentu saja akan memberikan pengalaman yang berbeda dibanding saat anda mengunjungi pergunakan atau objek wisata lain.

Apalagi, dengan banyaknya taman laut yang tersebar luar di negara Indonesia sangat memudahkan anda apabila ingin mencoba pengalaman seru menikmati keindahan bawah laut ataupun menjelajahi spot-spot menarik yang terdapat di dalamnya. Beberapa bahkan sudah ada yang terkenal hingga ke mancanegara, salah satunya seperti Taman Nasional Laut Raja Ampat.

Maka dari itu, dengan beragamnya objek wisata laut di Indonesia semakin menambah rekomendasi destinasi wisata menarik bagi anda untuk dikunjungi. Meskipun umumnya berada jauh dari kota, tetapi dengan melakukan wisata laut bisa membayar semua rasa lelah anda dengan disuguhi pemandangan laut sangat indah sekaligus mengenal kehidupan bawah laut yang masih menyimpan banyak rahasia luar biasa.

Bahkan, wisata bahari atau mengunjungi taman laut sendiri bisa memberikan banyak manfaat menarik. Karena itulah beberapa taman laut utamanya yang ada di Indonesia selalu didatangi banyak  pengunjung dan menjadi kawasan yang sangat dilindungi pemerintah setempat ataupun oleh komunitas masyarakat tertentu guna menjaga keasrian dan keaslian habitatnya.

Rangkaian Manfaat Melakukan Wisata Taman Laut di Indonesia

Setiap tempat wisata jenis apapun yang kita kunjungi pasti dapat memberikan manfaat tersendiri. Sama halnya ketika anda melakukan wisata bahari yang bahkan dapat menjadi manfaat paling menarik yang tidak pernah bisa anda lupakan. Adapun beberapa rangkaian manfaat wisata taman laut di Indonesia yang bisa anda dapatkan diantaranya seperti berikut:

  • Menikmati keindahan pemandangan laut

Salah satu manfaat paling bisa didapatkan jika berkunjung ke taman laut manapun yang ada di Indonesia tentu saja bisa membuat anda menikmati keindahan pemandangan laut. Sebab biasanya, kawasan taman laut memiliki panorama pemandangan alam lautnya yang luar biasa dengan menemukan banyak spot-spot menarik untuk dijelajahi.

  • Mengenal kehidupan bawah laut

Berbeda dengan yang ada di daratan, kehidupan bawah laut tentu akan lebih membuat siapapun tertarik karena berbeda dengan yang biasanya kita jumpai sehari-hari. Nah, dengan wisata taman laut, kita bisa mengenal lebih dalam bagaimana kehidupan bawah laut yang menarik untuk dieksplor. Pasalnya, ada banyak kehidupan di bawah laut yang sekaligus juga bisa menambah banyak wawasan kita seperti mengenal banyaknya biota laut, ikan hingga beragam terumbu karang berwarna-warni dengan segala keindahannya yang menakjubkan.

  • Mengenal habit penduduk setempat

Beberapa taman laut di Indonesia biasanya berlokasi tidak jauh dari pemukiman masyarakat lokal sehingga jika mengunjungi taman laut bisa membuat anda mengenal penduduk asli tersebut. Sepertimana halnya ketika anda mengunjungi Kepulauan Togean atau bahkan Raja Ampat yang bisa membuat anda mengetahui bagaimana kebiasan penduduk setempat, serta budaya seperti apa yang terdapat di dalamnya. Bahkan, warga lokal yang mendiami wilayah tersebut dikenal ramah tamah terutama dalam menyambut kedatangan setiap para wisatawan.

  • Wisata kuliner

Mengunjungi taman laut Indonesia bukan hanya sekedar membuat anda bisa menikmati pemandangan alam laut yang indah saja dengan segala kehidupan yang ada di dalamnya. Lebih dari itu, wisata bahari juga sangat bermanfaat bagi anda yang ingin menikmati wisata kuliner berbeda dari biasanya. Jika anda mengunjungi taman laut manapun yang ada di Indonesia, anda bisa menikmati beberapa kuliner khas yang menarik dan lezat seperti ikan segar, olahan rumput laut, hidangan lokal ataupun jenis-jenis olahan makanan lain yang pastinya tidak ada di tempat lain.

  • Menjadi tempat untuk aktivitas menarik dan olahraga

Siapa bilang bahwa wisata bahari dengan mengunjungi taman  laut Indonesia tidak akan membuat anda bebas melakukan berbagai kegiatan. Bahkan, manfaat wisata taman laut lebih menarik dengan berbagai aktivitas unik yang bisa dicoba di dalamnya. Misalnya saja, setiap taman laut saat ini menyediakan fasilitas untuk snorkeling ataupun menyelam. Ini diperuntukan bagi wisatawan yang ingin mengenal dan melihat lebih jelas kehidupan bawah laut dengan sejumlah keanekaragaman hayatinya yang unik. Selain itu, wisata bahari juga menjadi tempat yang paling tepat untuk olahraga surfing atau selancar karena di beberapa kawasan tertentu mempunyai ombak besar sehingga mendukung untuk melakukan kegiatan olahraga tersebut.

  • Mengenal gugusan pulau

Di beberapa kawasan taman laut terdapat keunikan lain seperti terdapatnya pulau-pulau eksotis. Gugusan pulau tersebut bahkan mengelilingi taman laut yang indah sehingga para pengunjung bisa mengenal indahnya gugusan pulau. Anda bisa menjelajahi satu pulau ke pulau-pulau lain untuk mengetahui segala macam hal menarik selain sekedar menikmati ataupun menyaksikan keindahan bawah laut. Karena biasanya, taman laut yang berada di sekitaran gugusan pulau memiliki panorama menakjubkan, sebut saja seperti misalnya Karimunjawa atau Kepulauan Seribu.

Fasilitas yang Terdapat di Taman Laut Indonesia

Kebanyakan taman laut yang ada di Indonesia biasanya menyediakan berbagai fasilitas yang sama, yakni untuk memberikan semua yang dibutuhkan para wisatawan saat mengunjunginya. Dengan adanya beragam fasilitas tersebut, tentunya setiap kawasan taman laut sudah bisa dikunjungi bagi siapapun yang ingin menikmati indahnya panorama perairan Nusantara. Adapun beberapa fasilitas yang terdapat di taman laut Indonesia antara lain seperti:

  • Transportasi

Transportasi biasanya menjadi salah satu fasilitas penting yang akan sangat dibutuhkan sekali para pengunjung ketika ingin menuju taman laut ataupun berkeliling di sekitarannya. Beberapa yang disediakan mulai dari transportasi darat hingga laut seperti speedboat, perahu kecil hingga kapal. Semua yang disediakan bisa disewa para pengunjung untuk memenuhi kebutuhan anda menjelajahi tempat tertentu.

  • Penginapan

Berkunjung ke taman laut yang ada di Indonesia tidak akan menyulitkan wisatawan jika pun memang harus menginap. Pasalnya, beberapa kawasan wisata taman laut telah menyediakan sejumlah penginapan, homestay hingga hotel yang bisa disewa para pengunjung.

  • Fasilitas penyewaan perlengkapan diving

Di beberapa taman laut di Indonesia ada fasilitas penyewaan perlengkapan diving maupun snorkeling. Ini akan sangat membantu wisatawan apabila ingin menjelajahi lebih jauh seperti apa keindahan bawah laut dengan melihat habitat bagi biota laut, spesies ikan sampai dengan terumbu karang.

  • Pemandu wisata

Fasilitas lain yang senantiasa dihadirkan beberapa objek wisata taman laut Indonesia yaitu pemandu wisata. Dengan adanya pemandu wisata, para wisatawan tidak perlu khawatir mengakses berbagai spot menarik karena akan mendapat penjelasan sekaligus pengarahan dari para pemandu yang biasanya kebanyakan merupakan warga lokal.

Baca Juga : Tips Penting Wisata Taman Laut agar Mudah dan Menyenangkan

By idwnld8

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *