Johnnydeppreads.com -Pulau Eksotis, Ada banyak bentuk keindahan yang dimiliki oleh Nusantara sehingga tidak asing jika para turis asing mancanegara pasti selalu menjadikan Indonesia sebagai destinasi wisata yang wajib dikunjungi saat liburan tiba. Banyak wisatawan local dan juga wisatawan asing yang pasti tidak asing lagi berwisata ke berbagai tempat yang sangat indah di Indonesia.
Misalnya adalah Pulau Eksotis di Indonesia yang tentunya ada sangat banyak di Indonesia dengan ribuan pulau kecil yang bisa menjadi tujuan wisata anda sangat menarik. Memang hal ini memberikan keseruan tersendiri apalagi Ketika bisa berkunjung ke tempat indah Bersama teman-teman atau rekan kerja dan juga Bersama keluarga.
Tips Panduan Berwisata Paling Menarik Ke Pulau Eksotis Indonesia
Agar kita bisa menikmati segala pemandangan alam dan kegiatan yang diinginkan di Pulau eksotis Indonesia ini, maka tentu saja ada beberapa hal yang harus kita perhatian sebagai suatu panduan khusus perlu kita ketahui dan persiapkan untuk bisa berwisata secara aman dan memuaskan. Panduan berwisata ke Pulau Eksotis yang perlu kita persiapkan dan perhatikan adalah:
Tentukan tujuan lokasi wisata
Tentunya penting untuk menetapkan kemana tujuan wisata yang akan kita kunjungi dan hal ini bisa disesuaikan dengan anggota dan juga budget, jika misalnya untuk liburan keluarga maka pastikan memilih tepat yang lebih mudah dijangkau sehingga tidak perlu membutuhkan waktu yang lama.
Tetapkan anggaran dan akomodasi
Siapkan budget atau keuangan yang akan dipergunakan untuk berbagai biaya liburan baik pemberangkatan dan juga Ketika tiba di lokasi. Tentu saja anggaran ini bbisa anda sesuaikan apakah bermalam atau tidak sehingga bisa pula mencari tempat penginapan dan tentukan akomodasi dan transportasi yang paling memadai untuk anda dan keluarga.
Tentukan penginapan atau ikuti paket tour wisata
Utamakan untuk memilih paket tour yang saat ini banyak promonya bisa anda dapatkan di aplikasi tour wisata. Sehingga anda akan dapatkan biaya yang lebih murah dan terjangkau tentunya lengkap dengan segala penginapan lainnya. Dengan memilih suatu paket tour maka liburan anda akan terasa lebih praktis dan sangat nyaman sebab segalanya sudah diatur dengan sangat baik dan terencana.
Persiapkan kebutuhan
Pastikan bahwa anda sudah membawa berbagai persiaan yang lengkap dan sesuai kebutuhan. Terutama untuk bahan makanan, minuman dan juga kebutuhan obat-obatan. Sebab jika anda tidak membawanya maka membeli kebutuhan di lokasi wisata tentunya harganya bisa dua kali lipat atau bahkan lebih. Maka pastikan anda membawa bekal pakaian jika ingin menginap atau ingin bermain air dan lainnya.
Ikuti setiap aturan
Tentunya setiap Kawasan wisata memiliki aturan dan kebijakan masing-masing yang perlu anda ketahui terlebih dahulu. Sehingga bisa mengikuti aturannya dengan sangat baik maka anda siap berlibur dengan sangat aman dan nyaman.
Baca Juga : Tentang Pulau Samosir dan Destinasi Wisata yang Cukup Populer
Berikut Ini Daftar Pulau Eksotis Di Indonesia Wajib Anda Kunjungi
Tentu saja anda tidak akan pernah merasa bosan dengan penawaran keindahan alam Indonesia yang sangat menakjubkan. Terutama untuk pesona Pulau Eksotis yang bisa anda kunjungi dan nikmati diantaranya yang paling menarik adalah:
PULAU RAJA AMPAT (Papua Barat)
Raja Ampat ini merupakan nama suatu kepulauan yang Namanya berasal dari mitos masyarakat yang menceritakan empat raja. Kepulauan ini terdiri dari 4 pulau terbesar adalah terdiri dari Pulau Waigeo, Pulau Salawati, Pulau Misool dan Pulau Batanta. Keunggulan pulau ini memiliki keindahan bawah laut yang luar biasa memukau. Tentu dengan biota laut yang sangat beragam sehingga disini bisa menyelam.
PULAU KARIMUNJAWA (Jawa Tengah)
Merupakan Taman Laut dengan pasirnya yang putih dan terdapat hutan bakau. Serta berbagai fauna langka yang bisa anda jelajahi dengan sangat mempesona. Disini terdapat pula penangkaran ikan Hiu di Pulau Menjangan Besar yang memang pulau kecil ini sering dikunjungi para wisatawan dan juga para pengunjung akan rasakan sensasi dan pengalaman yang berbeda sebab bisa berfoto Bersama ikan-ikan hiu.
PULAU CUBADAK (Jawa Timur)
Pulau ini memperlihatkan keindahannya dan alhasil pulau ini terkenal ke berbagai negara merupakan sebuah pulau kecil yang terpencil. Tapi disini tentunya sudah menjadi tempat wisata menarik dengan fasilitas yang lengkap dan memadai bahkan disini terdapat resort bintang 5 yang sangat mmeuaskan. Turis juga bisa menikmati pula keindahan bawah lautnya dengan melakukan snorkeling dan menyelem sebab berdekatan dengan Samudera Hindia.
PULAU ANGSO DUO (Sumatera Barat)
Terletak di Kawasan Pariaman yang menyimpan sejuta pesona alam yang tentu saja menjadi spot foto paling indah dan terdapat ayunan yang disediakan di bibir pantai maka bisa menikmati pemandangan dan angin sepoi-sepoi dan terdapat beberapa pondok yang tertata dengan sangat rapi di sekitaran pantai maka anda bisa menikmatinya juga menikmati wisata kuliiner yang sangat khas dari Minangkabau.
PULAU WAKATOBI (Sulawesi Tenggara)
Tentu tidak asing lagi bahwa Kepulauan Wakatobi ini merupakan suatu Taman Nasional. Yang ditetapkan pada tahun 2002 sangat indah dan turis bisa melakukan aktivitas laut yang sangat seru dan menyenangkan. Misalnya adalah snorkeling dan juga diving atau menyelam sebab ada keindahan alam bawah laut yang sangat mempesona akan membuat anda terpana.
PULAU LABUAN BAJO (Nusa Tenggara Timur)
Pulau ini menawarkan pemandangan yang sangat indah dan eksotis yang bisa anda temukan di Kawasan ini. Sebagai Kawasan Taman Nasional Komodo ini dengan memperlihatkan hewan purba asli Indonesia yaitu reptile purba Komodo yang memang tidak asing lagi.
PULAU KAMBING/ PULAU MANDANGIN (Madura)
Pulau Mandangin ini sangat eksosit dan disebut dengan pulau Kambing. Sebab konon di tempat ini banyak kambing yang berkeliaran dan juga konon pulau ini berbentuk seperti kambing jika dilihat dari atas. Disini terpampang pesona alam yang hijau mengitari pantai dengan air lautnya yang membiru dan sangat jernih. Maka untuk mencapai lokasi ini hanya dibutuhkan 1,5 jam saja dari Sampang.
PULAU PAMUTUSAN (Kota Padang)
Pulau ini menyajikan pemandangan Pulau dengan pantainya dan juga pemandangan bawah laut yang sangat eksotis. Keindahan bawah laut disini juga sudah tersohor ke mancanegara. Sehingga semua pengunjung bisa melakukan snorkeling dengan sangat menyeenangkan. Sehingga anda bisa melihat berbagai biota laut seperti terumbu karang dan juga keindahan alam yang sangat menyegarkan lainnya bikin takjub.
PULAU NUSA BARONG (Jamber)
Pulau yang unik dan menarik ini bisa anda kunjungi dengan sangat seru apalagi disini hidup satwa liar seperti penyu hijau, monyet dan ada juga rusa Jawa. Di tempat ini sangat segar dan sejuk sebab jarang terjamah manusia. Adapun keindahannya ini menawarkan air yang sangat jernih dan cerah serta memiliki pasir pantai yang bersih dan hutan mangrove.
Baca Juga Ulasan Lain : Deretan Air Terjun Keindahan Paling Tinggi Di Indonesia?