Johnnydeppreads.com – Sebagai provinsi paling luas di Pulau Jawa, Jawa Timur menyimpan banyak keindahan alam yang sangat memikat. Tidak hanya dari pegunungannya yang tinggi dan eksotis, di Jawa Timur ada banyak pula destinasi pantai dengan panorama indah yang sangat menarik dan juga memukau. Mengunjungi beberapa pantai di Jawa Timur menjadi pilihan terbaik bagi anda yang ingin menikmati keindahan pemandangan alam. Apalagi, beberapa pantai selalu menawarkan banyak daya tarik dan hal unik. Sehingga membuat siapapun yang mengunjunginya pasti akan merasa puas dan betah.

Sebagian besar plantain terindah di Jawa Timur memang selalu berlokasi di kawasan pantai selatan karena berhadapan langsung dengan Samudera Hindia. Hal itu membuat beberapa pantainya memiliki daya pikat yang luas biasa. Bahkan, banyak pula beberapa spot terbaik di pantai-pantai yang ada di Jawa Timur sehingga sangat menarik untuk dijelajahi. Kebanyakan pantai yang terkenal di Indonesia memang lebih orang kenal yakni pantai-pantai yang ada di Bali. Meski begitu, sejumlah pantai yang berada di Jawa Timur juga tidak kalah menarik karena menyuguhkan pemandangan yang sangat indah serta memilik  pesona masing-masing.

Berbagai Destinasi Pantai dengan Panorama Paling Indah di Jawa Timur

Walaupun di Jawa Timur ada banyak sekali pantai, tetapi beberapa pantai terbaiknya layak dikunjungi lantaran sangat cocok untuk dijadikan sebagai tempat healing. Suasana pantai yang menunjang membuat para wisatawan yang mengunjunginya bisa menikmati keindahan alam sepuasnya sebari melakukan berbagai aktivitas seru di dalamnya.

Beberapa pantai di Jawa Timur mungkin ada sebagian yang namanya sudah sangat populer di kalangan wisatawan. Meskipun ada pula beberapa pantainya yang masih jarang terjamah karena lokasinya yang berada sangat jauh. Di bawah ini terdapat berbagai destinasi pantai di Jawa Timur yang memiliki panorama paling indah yang bisa anda kunjungi:

Pantai Klayar, Pacitan

Berlokasi di Kecamatan Donorejo, Kabupaten Pacitan, Pantai Klayar dikenal sebagai salah satu pantai paling indah yang ada di Jawa Timur. Keindahan pasir pantai berwarna putih berpadu dengan air laut yang biru selalu menyambut kedatangan para wisatawan.

Tak hanya itu, hal yang juga menarik dari Pantai Klayar ini karena betuk pantainya yang meliuk. Disertai dengan ombak yang besar sehingga sanggup memanjakan para wisatawan. Apalagi, di pantai ini terdapat barisan perbukitan dengan batuan karang yang besar seolah menambah eksotisme keindahannya. Para pengunjung juga bisa menaiki bukit yang ada di pantai ini untuk bisa melihat panorama laut dengan lebih puas.

Pantai Papuma, Jember

Di Jember, terdapat salah satu pantai cantik dengan panorama yang sangat indah bernama Pantai Papuma. Pantai ini memancarkan nuansa air laut berwarna biru yang jernih sekaligus memantulkan warna biru langit yang terlihat begitu indah di mana bisa anda nikmati saat berkunjung ke pantai ini di siang hari.

Bahkan, hal  yang juga menjadi daya tarik paling mengesankan dari Pantai Papuma yakni pantainya yang dilatari dengan barisan perbukitan yang hijau sehingga makin melengkapi pesona keindahannya. Selain itu, Pantai Papuma juga mempunyai pasir berwarna putih yang sangat cocok untuk dijadikan sebagai tempat bersantai sembari menikmati panorama laut yang luas dan spektakuler.

Pantai Jonggring Saloko, Malang

Berikutnya ada Pantai Jonggring Saloko, sebuah pantai indah yang berlokasi di Kabupaten Malang. Berbeda dari biasana pantai-pantai lain yang mempunyai pasir berwarna putih. Pantai ini justru memiliki pasir pantai berwarna hitam yang mirip seperti yang ada di Pantai Anoi Itam  di Pulau Weh, Aceh.

Meskipun demikian, pasir hitam yang ada di sepanjang Pantai Jonggring Saloko ini mempunyai tekstur yang sangat lembut. Siapapun bisa mengunjungi pantai ini dengan mudah kapan saja karena sama sekali tidak dipungut biaya. Tak hanya pasir hitamnya yang khas, anda yang menyambangi pantai ini akan disambut pula oleh pemandangan batu karang besar yang diatasnya ditumbuhi oleh pepohonan yang hijau.

Pantai Pulau Merah, Banyuwangi

Pantai indah yang selanjutnya terletak di ujung timur Provinsi Jawa Timur, yakni Pantai Pulau Merah yang berlokasi di Banyuwangi. Seperti mana namanya, pantai ini mempunyai tanah yang khas berwarna merah yang terdapat di sepanjang bibir pantainya. Sehingga menciptakan fenomena sekaligus pemandangan yang sangat unik.

Dengan ombaknya yang besar, Pantai Pulau Merah juga menjadi spot terbaik bagi anda yang gemar berselancar. Sementara itu di bagian belakang pantainya, anda akan menemukan nuansa hijau perbukitan yang mengelilingi pantai ini. Berbeda dengan di beberapa pantai lain, Pantai Pulau Merah ini menyajikan suasana yang begitu sejuk dan menenangkan.

Pantai Tiga Warna, Malang

Berkunjung ke Malang kurang lengkap rasanya jika tidak menyambangi salah satu pantai tercantik yang ada di sana bernama Pantai Tiga Warna. Dinamai seperti demikian lantaran pantai ini punya formasi warna yang berbeda-beda dari mulai pantai hingga perairannya. Pasir pantai ini berwarna kemerahan, kemudian air lautnya memiliki warna hijau dan biru sehingga menciptakan pemandangan yang unik.

Kawasan Pantai Tiga Warna ini bahan juga banyak ditumbuhi oleh pepohonan yang hijau, menawarkan suasana yang sangat asri dan teduh. Ombak laut yang ada di pantai ini juga relatif tenang sehingga sangat cocok untuk dijadikan sebagai tempat healing dengan suasana tenang dan juga nyaman.

Pantai Tambakrejo, Blitar

Berlanjut ke Blitar, ada salah satu pantai cantik nan indah di Jawa Timur yaitu Pantai Tambakrejo yang berlokasi di Kecamatan Wonotirto. Jaraknya memang sangat jauh yakni sekitar 30 kilometer dari pusat Kota Blitar. Namun, keindahan pemandangan alam yang terdapat di pantai ini tidak perlu lagi diragukan. Sehingga membuatnya jadi salah satu destinasi yang paling ideal untuk healing dan mencari suasana yang menenangkan.

Air laut di Pantai Tambakrejo terlihat berwarna sangat biru. Sementara itu, di kawasan pantainya sendiri terdapat hamparan bukit yang hijau sehingga mampu menambah eksotisme keindahannya. Tidak kalah indah dengan beberapa pantai lain, Pantai Tambakrejo juga memiliki pasir putih yang sangat memanjakan mata karena berpadu dengan birunya laut.

Pantai Banyu Tibo, Pacitan

Satu lagi destinasi pantai terbaik dan terindah di Jawa Timur yang tak boleh terlewatkan untuk dikunjungi adalah Pantai Banyu Tibo. Pantai yang berlokasi di Kabupaten Pacitan ini menyuguhkan pemandangan panorama laut yang luas dan berwarna biru kehijauan. Bahkan, di pantai ini juga terdapat sebuah air terjun yang airnya jatuh langsung ke pantai sehingga menghasilkan pemandangan yang jauh lebh menarik.

Adapun nama Banyu Tibo sendiri diambil dari Bahasa Jawa yang bermakna “air yang jatuh”. Hal ini sesuai dengan keberadaan air terjun yang ada di pantai ini yang selalu menjadi daya pikat luar biasa bagi para wisatawan.

Baca Juga : Ingin Tahu Film Adventure dengan Rating Tinggi? Berikut Ini Daftarnya

By idwnld8