Johnnydeppreads.com – Selain Jawa Timur dan Jawa Barat, Keindahan gunung jawa Tengah tentu saja juga menjadi salah satu surga buat para pecinta alam ataupun pendaki. Pasalnya, di Provinsi Jawa Tengah sendiri terdapat banyak sekali gunung-gunung dengan pesona dan pemandangan alam yang disuguhkan. Apalagi, sebagian besar wilayah Jawa Tengah memang didominasi oleh dataran tinggi karena banyaknya barisan pegunungan yang ada di dalam wilayahnya.

Bukan tanpa alasan kenapa Jawa Tengah sangat menarik buat sebagian besar pecinta gunung yang ada di Indonesia. Tak hanya jumlahnya yang banyak, beberapa gunung yang ada di Jateng juga sangat terkenal dengan keindahan alam serta pemandangannya yang spektakuler. Beberapa gunung bahkan memang menawarkan jalur pendakian yang bisa diakses para wisatawan.

Terlepas dari keindahan alamnya yang memukau, beberapa gunung di Jawa Tengah. Bahkan masih kental dengan mitos serta memiliki beragam keunikan akan budaya dan juga sejarahnya. Menariknya lagi, sebagian besar gunung berapi aktif di Indonesia terletak di Jawa Tengah. Sehingga beberapa daerah yang dekat dengan area pegunungan seringkali terjadi gempa vulkanik akibat adanya aktivitas vulkanik beberapa gunung.

Namun demikian, banyaknya gunung dengan pemandangan alamĀ  yang indah membuat Jawa Tengah jadi salah satu wilayah yang sejuk dan juga menarik untuk dikunjungi. Setiap gunung-gunung yang berada di Jawa Tengah bahkan juga menawarkan banyak spot unggulan menarik di mana bisa anda jadikan sebagai lokasi melakukan kegiatan fotografi dengan background pegunungan yang sangat indah.

Deretan Gunung Terindah dengan Pemandangan Paling Memukau di Jawa Tengah

Jawa Tengah memang mempunyai berbagai gunung yang sangat populer karena menyajikan pemandangan luar biasa. Bahkan, setiap gunung-gunungnya pun menyuguhkan pemandangan alam yang sangat unik serta pengalaman pendakian yang pastinya sangat memuaskan buat para pendaki.

Tak hanya hutannya yang lebat, keindahan gunung-gunung di Jateng juga kian lengkap dengan adanya kawah, lembah-lembah yang luas, danau, hingga lautan awan yang luas di mana bisa anda saksikan langsung ketika berada di puncak gunung. Berikut ini ada beberapa deretan gunung terindah di Jawa Tengah yang punya pemandangan paling memukau untuk bisa anda kunjungi:

Gunung Prau

Daftar gunung terindah dengan pemandangan paling memukau pertama yang ada di Jawa Tengah ada Gunung Prau. Gunung indah ini berlokasi di perbatasan antara Kabupaten Wonosobo, Batang, Kendal, dan Kabupaten Temanggung. Dengan ketinggian mencapai 2.590 meter di atas permukaan laut menjadikan gunung ini sebagai salah satu tempat yang menyuguhkan udara sejuk dan dingin.

Gunung Prau juga populer dengan keindahan dan pemandangan alamnya yang penuh pesona. Tentu saja, pemandangan paling indah dan menarik di gunung ini ialah view Gunung Sumbing dan Gunung Sindoro yang berjejer dengan megahnya di antara lautan awan yang luas.

Gunung Merbabu

Bicara keindahan gunung yang ada di Jawa Tengah, Gunung Merbabu tentu layak disebut sebagai gunung dengan pemandangan yang indah. Berlokasi di perbatasan antara Kabupaten Boyolali, Semarang, dan Jawa Tengah, gunung ini memiliki ketinggian mencapai 3.145 meter di atas permukaan laut sehingga menyajikan view yang sangat menawan.

Keunikan yang bisa anda temukan pada Gunung Merbabu ialah sebagian besar daratannya yang didominasi sabana rerumputan sehingga sangat menarik bagi para pendaki. Berbeda dengan beberapa gunung lain di Jawa Tengah, Gunung Merbabu merupakan gunung yang sudah lama tidak aktif lagi dan letusan terakhirnya terjadi pada tahun 1797.

Gunung Sindoro

Dari sekian banyaknya keindahan gunung yang ada di Jawa Tengah, Sindoro menjadi salah satu gunung berapi aktif. Kendati demikian, pemandangan dan keindahan alam yang tersaji di gunung ini sangatlah mengagumkan yang menjulang tinggi dengan ketinggian mencapai 3.136 meter di atas permukaan laut.

Di Gunung Sindoro, anda juga bisa menyaksikan keindahan view Gunung Sumbing, gunung lain yang berdekatan dengan gunung ini. Secara administratif, Gunung Sindoro sendiri berlokasi di Kabupaten Temanggung, tepatnya di Kecamatan Ngadirejo. Selain itu, gunung ini juga menjadi salah satu gunung terbaik untuk anda bisa menyaksikan luasnya hamparan awan putih yang mempesona.

Gunung Sumbing

Gunung Sumbing berada dekat dengan Gunung Sindoro serta berlokasi di perbatasan antara Kabupaten Wonosobo, Temanggung, dan Magelang. Dengan ketinggiannya yang mencapai 3.371 menjadikan Gunung Sumbing sebagai salah satu gunung yang tertinggi di Jawa Tengah. Dengan menyajikan pemandangan alam spektakuler.

Pemandangan puncak gunung ini sangatlah indah jika dilihat dari kejauhan. Dengan ketinggiannya tersebut, Gunung Sumbing juga menjadi spot terbaik. Di mana para pengunjung juga bisa melihat view gunung lain diantaranya Gunung Merbabu dan juga Gunung Sindoro. Hal yang disukai oleh para pendaki dari Gunung Sumbing ini adalah banyaknya jalur pendakian ke puncak gunung tersebut. Di mana juga menawarkan pemandangan alamĀ  yang kompleks berupa sabana, view perkotaan, hingga bunga edelweiss.

Gunung Slamet

Gunung Slamet sangat terkenal karena menjadi gunung tertinggi di Jawa Tengah dengan ketinggiannya yang mencapai 3.432 meter di atas permukaan laut. Tentu saja, dengan ketinggiannya tersebut membuat Gunung Slamet selalu mampu menyuguhkan pemandangan alam yang memukau. Dengan lautan awan putih yang pekat di mana jadi salah satu daya tariknya.

Gunung Slamet sendiri berlokasi di perbatasan antara Kabupaten Brebes, Pemalang, Tegal, Banyumas, serta Purbalingga. Di balik keindahan alamnya yang sangat begitu menakjubkan. Gunung Slamet sendiri adalah salah satu gunung api paling aktif yang terakhir kali meletus pada tahun 2014.

Gunung Lawu

Jika anda ingin berkunjung ke salah satu gunung terindah dengan pemandangan paling memukau di Jawa Tengah, Gunung Lawu adalah pilihannya. Gunung ini terletak di perbatasan Jawa Tengah serta Jawa Timur, atau lebih tepatnya di Kabupaten Karanganyar, Magetan, dan Ngawi. Dengan ketinggian 3.265 meter di atas permukaan laut juga menjadikan Gunung Lawu sebagai salah satu gunung tertinggi di Jawa Tengah.

Gunung Lawu sendiri adalah salah satu gunung yang tidak aktif lagi karena letusan terakhirnya terjadi pada tahun 1885 silam. Berbeda dengan gunung-gunung lain di Jawa Tengah, Gunung Lawu dikenal sangat unik karena di dalamnya terdapat petilasan, candi, sabana rumput. Serta sebagian daratannya yang ditumbuhi oleh bunga edelweiss.

Gunung Merapi

Inilah salah satu gunung paling fenomenal dan terkenal di Jawa Tengah yaitu Gunung Merapi. Gunung ini bahkan menjadi salah satu gunung api paling aktif, bahkan letusan terakhirnya terjadi pada 21 Januari 2024 lalu. Tinggi Gunung Merapi sendiri adalah 2.910 meter di atas permukaan laut. Sehingga dengan tingginya tersebut membuat gunung ini menyajikan view yang sebetulnya sangat indah.

Selain itu, Gunung Merapi sendiri berlokasi di perbatasan antara Yogyakarta dan Jawa Tengah atau lebih tepatnya berada di Sleman, Magelang, Klaten, dan Boyolali. Karena aktivitas vulkaniknya yang intens, pendaki hanya diperbolehkan mendaki gunung ini hingga Pos Pasar Bubar.

Baca Juga : Daya Tarik Gunung Kerinci, Pesona Keindahan Gunung Berapi Tertinggi di Indonesia

By idwnld8

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *