Johnnydeppreads.com – Bicara seputar keindahan pantai, Indonesia yang merupakan negara kepulauan yang luas pastinya punya sederet pantai menarik yang tersebar luas di tiap wilayahnya. Dari ujung barat hingga ke ujung timur, di Indonesia terdapat pantai yang membentang luas dengan karakteristik dan kelebihan masing-masing yang membuatnya layak dikunjungi.
Dari ratusan bahkan ribuan pantai di Indonesia, beberapa diantaranya ada yang cukup populer karena terkenal dengan keindahan dan juga pesonanya yang luar biasa. Bahkan, beberapa pantai terbaik di Indonesia menyuguhkan panorama serta pemandangan yang menakjubkan sehingga bisa menjadi destinasi terbaik untuk anda kunjungi ketika memiliki waktu luang.
Selain itu, sederet pantai di Indonesia punya keunikannya masing-masing. Beberapa diantaranya ada yang mempunyai pasir putih, pemandangan laut biru, bahkan ombak besar bisa anda jumpai. Jadi, jika anda mencari tempat wisata yang tidak terlalu mainstream untuk dikunjungi. Pantai adalah tempat yang paling ideal buat anda pertimbangkan.
Di sisi lain, pantai-pantai terbaik di Indonesia juga memiliki kehidupan bawah laut yang sangat kaya akan keragaman hayatinya. Hal demikian juga semakin melengkapi kekayaan pantai Indonesia yang tidak hanya bisa dijadikan tempat menikmati keindahan alam. Tetapi, para wisatawan juga bisa memperoleh edukasi dan menambah wawasan dengan apa yang tersaji di dalamnya.
Deretan Pantai Terbaik di Indonesia dengan Keindahan dan Pemandangan yang Penuh Pesona
Keindahan pantai-pantai yang ada di negara kita memang tidak perlu diragukan lagi. Bahkan, dengan perbedaan yang terdapat di setiap pantai tentu akan membuat para pengunjung memperoleh pengalaman menarik sewaktu menyambanginya. Tentu saja, kita sebagai bangsa Indonesia patut bersyukur memiliki banyak keindahan bahari sehingga anda tidak perlu jauh-jauh pergi ke luar negeri.
Tidak hanya itu, bahkan sejumlah pantai terbaik di Indonesia sudah ada yang terkenal hingga ke mancanegara serta selalu dikunjungi para wisatawan asing. Terlepas dari semua itu, satu hal yang pasti bahwa dengan mengunjungi beberapa pantai yang ada di Tanah Air pastinya mampu menyuguhkan pengalaman yang luar biasa yang tidak akan pernah anda lupakan. Berikut deretan pantai terbaik di Indonesia yang mempunyai keindahan serta pemandangan penuh pesona diantaranya:
Pantai Ora, Maluku
Wilayah Indonesia bagian timur memang sudah sangat terkenal mempunyai banyak spot keindahan alam yang sangat menakjubkan. Tak hanya ada Raja Ampat di Papua, namun ada pula Pantai Ora yang berlokasi di Maluku, tepatnya di Pulau Seram.
Pantai Ora merupakan sebuah pantai terbaik yang ada di Indonesia. Di mana pemandangan hijau mendominasi pantai ini sehingga menjadikan sebuah daya tarik tersendiri. Bagaimana tidak, nuansa hijau bisa anda jumpai ketika melihat barisan bukit yang terdapat di pinggiran pantai.
Memang, Pantai Ora tidak mempunyai pasir seperti layaknya pantai lain pada umumnya. Namun, dengan pemandangan memukaunya dan sangat indah bakal menghipnotis siapapun yang menyambangi pantai ini. Selain itu, Pantai Ora juga punya kualitas perairan yang sangat jernih nan indah. Saking jernihnya, anda pun dapat melihat secara jelas indahnya bawah laut pantai ini yang dipenuhi tumbuhan air.
Pink Beach, Nusa Tenggara Timur
Nama Pink Beach kian terkenal karena keindahan dan keunikannya. Pantai yang berlokasi di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur ini mempunyai pasir pantai yang sangat unik. Karena berwarna merah muda seperti mana namanya. Pink Beach sendiri merupakan bagian dari Taman Nasional Komodo. Serta merupakan salah satu dari tujuh pantai dengan pasir berwarna pink yang terdapat di dunia.
Ada dua faktor utama yang biasanya membuat pasir pantai ini berwarna pink. Dilihat secara ilmiah, warna pink yang dihasilkan oleh pantai ini karena adanya hewan bernama foraminifera yang memancarkan warna pink pada terumbu karang. Lalu ada pula teori lain yang mengungkapkan pasir pantai Pink Beach ini berwarna pink.
Teori tersebut mengatakan sebab terjadinya warna pink di pantai ini. Yaitu karena terumbu karang berwarna pink hancur oleh ombak yang besar di perairan sekitar pantai dan terbawa sampai ke daratan. Kemudian bercampur dengan pasir putih yang membuat warnanya berubah menjadi pink.
Terlepas dari kedua perdebatan teori tersebut, pantai ini sangat beda dari yang lain karena menyuguhkan keindahan serta pesona alam yang luar biasa. Hal ini menjadikan Pink Beach sebagai pantai yang unik di mana sangat layak dikunjungi sewaktu anda sedang berada di Flores, NTT.
Tomini Bay, Sulawesi Utara
Pantai yang indah dan mempesona tidak hanya yang ada di Bali. Di Sulawesi Utara pun ada salah satu pantai indah yang menarik buat dikunjungi, yaitu Tomini Bay. Sebetulnya, Tomini Bay merupakan teluk paling besar yang ada di Indonesia yang luasnya bahkan mencapai 6 juta hektar. Serta mempunyai sebanyak 90 pulau beserta keindahannya yang sungguh luar biasa.
Keindahan yang terpancar di pantai Tomini Bay ini bahkan semakin lengkap dengan adanya pasir halus berwarna putih. Bahkan, air laut di pantai ini terlihat begitu jernih yang mana hanya dengan melihat dari daratan saja anda bisa menyaksikan langsung keindahan terumbu karang di perairan pantai tersebut.
Dengan kekayaan dan keindahan bawah lautnya, Tomini Bay bahkan disebut-sebut sebagai lokasi yang sangat sempurna untuk anda yang ingin menjajal kegiatan seperti diving maupun snorkeling. Terlebih di lokasi pantai ini, terdapat pula kurang lebih 200 spot untuk diving bagi anda yang ingin merasakan dengan jelas keindahan bawah lautnya.
Pantai Pasir Timbul, Raja Ampat
Soal keindahan alam, Raja Ampat memang juaranya yang bahkan keindahan alamnya membuat tempat cantik yang berada di Papua ini terkenal hingga ke mancanegara. Di Raja Ampat sendiri terdapat sebuah pantai yang begitu memukau yang bernama Pantai Pasir Timbul.
Jika didefinisikan berdasarkan namanya, memang Pantai Pasir Timbul ini memiliki pantai yang luas dan pasirnya bahkan masih terlihat dengan sangat jelas di dasar perairannya. Terlebih lagi, air laut di pantai yang berada di Raja Ampat ini punya warna biru yang jernih. Bahkan, kecantikan pantai ini juga terpancar dari pasir pantainya yang berwarna putih.
Pantai Nihiwatu, Nusa Tenggara Timur
Nusa Tenggara Timur sebagai salah satu provinsi di bagian timur negara Indonesia memang terkenal mempunyai tempat-tempat yang eksotis dan indah. Selain Pink Beach, pantai lain yang juga sangat menarik dengan keindahan alamnya di NTT yaitu Pantai Nihiwatu. Pantai ini layaknya surga bagi peselancar karena ombaknya yang relatif besar.
Tak hanya itu, daya tarik lainnya dari Pantai Nihiwatu ialah pasirnya yang berwarna putih dengan tekstur yang halus. Sehingga, pengunjung bisa bersantai sambil menikmati keindahan pemandangan laut di pantai ini sepuasnya. Ditambah lagi dengan air laut yang berwarna biru semakin menambah keelokan yang ada di pantai ini yang pastinya membuat anda puas, terlebih karena tidak selalu ramai oleh para pengunjung lain.
Baca Juga : Keindahan Pantai Indonesia Paling Eksotis Dan Terbaik